Jika kita berbicara mengenai toko online, maka salah satu elemen yang cukup penting dan tidak boleh dilupakan yaitu kenyamanan pelanggan. Anda harus membuat website untuk toko online di mana desainnya yang nyaman digunakan serta navigasi yang mudah.
Namun belakangan ini, perkembangan teknologi khususnya pada bidang produk smartphone tentu mempengaruhi toko online juga. Karena, sebagian besar masyarakat kini sudah banyak yang menggunakan smartphone untuk mengakses website toko online yang ada. Oleh karena itu, Anda membutuhkan suatu tantangan baru untuk mengatasi hal ini.
Solusi apakah yang dibutuhkan? Yang Anda butuhkan adalah sebuah website yang menggunakan template yang nyaman dilihat melalui gadget smartphone apapun ukuran dan jenisnya. Istilah template tersebut yaitu template responsif atau responsive. ‘Responsive templates’ merupakan template yang sudah dikoding sedemikian rupa, sehingga layoutnya dapat menyesuaikan dengan smartphone yang digunakan untuk membuka website tersebut, dalam hal kali ini adalah toko online.
Jika template tidak responsive, maka pengunjung akan kesulitan dengan navigasi website apabila mengakses toko online tersebut ketika menggunakan hp atau smartphone terbaru saat ini, jika menggunakan iPad masih tidak masalah. Contohnya yaitu pada proses jual beli barang, untuk transaksi pemesanan dan juga transaksi pembayaran, serta pengisian form. Akan sangat merepotkan apabila templatenya tidak mendukung, di mana biasanya layar dari sebuah smartphone itu berukuran tidak terlalu besar.
Pembuatan aplikasi untuk smartphone supaya diinstall terlebih dahulu baru dapat membuka website toko online Anda tentu akan merepotkan pelanggan. Jadi, sebaiknya menggunakan cara lain, yaitu dengan template responsif. Anda perlu tahu bahwa smartphone yang satu dengan yang lain memiliki ukuran layar yang berbeda-beda, belum lagi jika nanti keluar smartphone produksi terbaru yang memiliki ukuran layar yang berbeda pula, akan sangat merepotkan jika calon pelanggan atau visitor harus menginstall aplikasi tersebut setiap kali hendak mengakses toko online yang Anda miliki, dalam kata lain berarti tidak efisien.
Walaupun begitu, juga harus menjadi perhatian bahwa tidak semua jenis blog atau toko online akan cocok menggunakan template responsif, contohnya blog fotografi (jasa fotografi misalnya), karena nanti ukuran foto akan berubah, jadi bisa menurunkan kualitas dari foto tersebut. Mengenai hal ini, harap diperhatikan juga, karena cukup penting.
Belakangan ini, sudah banyak template premium Blogspot maupun WordPress yang sudah mendukung responsive template, jadi Anda tidak perlu khawatir. Anda tinggal mencari template yang cocok dan kemudian membelinya. Anda bisa berfokus pada penyediaan barang dan lain-lain, sementara urusan template Anda tidak perlu mengedit-ngedit lagi, yang akan membuang waktu dan memang membutuhkan waktu lama untuk mengedit sebuah template sehingga menjadi responsive. Harga dari template yang sudah responsif tersebut juga banyak yang terjangkau, tinggal pandai-pandai dan ketelitian Anda dalam mencarinya, mulai $ 10 hingga $ 100 juga ada.
Sekian informasi mengenai membuat website toko online yang responsif, semoga bermanfaat. Tertarik dengan bisnis online? Maka Anda harus memiliki dasar informasi yang dapat digunakan untuk membantu Anda sukses, karena bisnis online memerlukan banyak faktor penunjang. Contohnya seperti pada artikel ini, jika ingin membuat toko online, jika Anda tidak mengenal istilah ‘responsif template’ maka semua itu bisa tidak efektif 100%. Baca banyak informasi seputar bisnis online, WordPress dan Blogspot pada artikel-artikel lain di blog kita ini.