10 Ide Bisnis Kuliner Berbuka Puasa, Nomor 1 Dan 3 Paling Laku Keras!

10 Ide Bisnis Kuliner Berbuka Puasa Nomor 1 Dan 3 Paling Laku Keras 656x308 » 10 Ide Bisnis Kuliner Berbuka Puasa, Nomor 1 Dan 3 Paling Laku Keras!

Berbisnis kuliner di bulan Ramadhan memang sangat menjanjikan. Orang yang sibuk berkerja, terutama ibu rumah tangga sering tidak sempat memasak untuk menu berbuka. Ditambah lagi keberagaman aneka masakan di pasar musiman yang ramai pada saat ramadhan, sulit menahan untuk tidak berbelanja. Dan ini menjadi segmen pasar pebisnis.

Nah, buat Anda yang belum punya ide bisnis untuk nanti memulai bisnis, mungkin beberapa yang tertulis di bawah, bisa dijadikan pilihan, sesuai dengan keahlian memasak Anda. Selain itu,  jangan lupa siapkan modalnya terlebih dahulu dari sekarang ya!

10 Ide Bisnis Kuliner Berbuka Puasa Nomor 1 Dan 3 Paling Laku Keras » 10 Ide Bisnis Kuliner Berbuka Puasa, Nomor 1 Dan 3 Paling Laku Keras!

  1. Aneka Minuman Dingin

Berbukalah dengan yang manis, anjuran dokter dan sesuai perintah Rasulullah. Sebab gula dalam minuman atau makanan yang terkandung, terbukti dengan cepat mengembalikan cairan tubuh dan tenaga yang hilang. Oleh karena itu pada saat berbuka, orang cenderung minum sesuatu yang hangat atau dingin. Meskipun minuman dingin sangat tidak dianjurkan diminum terlebih dahulu. Namun faktanya di lapak pedagang makanan, jenis aneka es mulai : es campur, es buah, es cendol dan sebagianya, paling awal larisnya dibandingan kudapan lain.

  1. Aneka Bubur

Aneka bubur juga menjadi salah satu aletrnatif orang membatalkan puasanya saat berbuka. Seperti, bubur kacang hijau, bubur sumsum, bubur cenil dan lain-lain. Bubur juga mengenyangkan di santap dan peminatnya tinggi, jadi menggeluti usaha kuliner berbuka puasa satu ini tak ada salahnya dicoba.

  1. Aneka Gorengan

Gorengan pasangan sejati dari minuman dingin seperti es. Kedua kuliner tersebut biasanya menjadi santapan awal berbuka, dan makanan utama nasi dikesampingkan.  Alasannya lebih nikmat dan segar. Gorengan hangat dimakan dengan cabai rawit serta es. Jenisnya sangat beragam antara lain, bakwan, tahu bakso, tahu isi, mendoan, pisang geprek. Untuk yang bercita-rasa manis seperti pisang goreng, ubi rebus, donut, pisang molen dan sebagainya akan cepat habis diserbu, bersaing dengan aneka minuman dingin.

  1. Aneka Kue Basah

Ketenarannya menyamai gorengan, walaupun terkadang ada sebagian yang kurang menggemari camilan yang berasa manis. Meliputi kue-kue tradisional hingga yang modern, semacam lemper, semar mendem, lapis beras, kue bugis plastik, aneka cake, brownis dan sebagainya. Tidak makan nasi asal mengonsumsi, perut sudah merasa kenyang. Sebab sebagian besar kudapan itu telah mengandung karbohidrat serta gula, yang berasal dari bahan bakunya. Dan sangat tidak bagus pula jika tidak disukai, mengingat poisisinya yang dapat menggantikan nasi, meskipun sementara.

  1. Aneka Sayur Berkuah

Sayur berkuah banyak sekali jenisnya, ada yang bening diolah tanpa santan dan kemiri, atau yang pekat dengan campuran kedua bahan tersebut. Sangat nikmat disantap selagi panas, setelah minum teh panas. Ada aneka sop dan soto mulai dari sop tahu, udang, ayam hingga daging. Diolah dengan kuah kental dan biasa. Kemudian ada lagi sayur asem atau sayur bening.

  1. Urap

Sebagaian orang menyebutnya urap, sebagian gudangan dan lainya kuluban. Terdri dari bermacam sayuran yang dikukus atau direbus terlebih dahulu. Kemudian dicampur dengan parutan kelapa berbumbu. Supaya lebih awet tidak lekas basi, ada yang ditumis terlebih dahulu. Biasanya dimakan bersama aneka gorengan atau aneka sate, sambal dan kerupuk.

  1. Aneka Tumisan Sayur dan Lauk

Bisnis kuliner berbuka puasa selanjutnya adalah aneka tumisan sayur dan lauk. Kedua tumisan tersebut sangat nikmat disantap bersama nasi, sambel pedas dan minuman hangat saat berbuka. Menunya juga beragam mulai dari capcay, tumis pare dan udang, tumis tauge, tumis kacang panjang, tumis kangkung, tumis udang pete, tumis tempe, tumis ati ampela, orak-arik telur dan lain-lain.

  1. Aneka Pepes Dan Botok

Jenis lauk yang diolah dengan cara dikukus sangat baik bagi kesehatan, sebab tidak menggunakan minyak. Lebih sedap lagi sebab memakai daun pisang, serta terkadang usai dikukus dibakar sebentar. Sehingga aroma dari daun yang keluar tersebut semakin menggugah selera makan seseorang. Biasanya disajikan bersama sayuran hangat, sambal tomat atau terasi. Adapun jenisnya antara lain, pepes dan botok bandeng, pepes dan botok teri, pepes dan botok daging, botok ayam, botok tahu tempe, botok jamur, botok teri dan udang, hingga yang berasal dari sayuran, misalnya tauge, petai cina, kacang panjang dan sebagainya.

  1. Olahan Ayam

Ayam masih jadi lauk kesukaan orang Indonesia pada umumnya, terutama pada anak-anak. Telah disinggung sedikit tentang cara pengolahannya yang dibuat pepes. Berikut ini adalah sajian lainnya. Ayam juga dapat dimasak secara praktis, tinggal diungkep dengan bumbu dan langsung digoreng. Atau digoreng tepung sampai berasa renyah serta krispy, dimakan bersama saus. Dapat pula dengan dibakar disajikan dengan sambal serta aneka macam lalapan sayur.

Dan yang sekarang sedang booming jadi bisnis di kalangan artis. Menyontek menu kuliner ayam goreng KFC, yaitu ayam geprek. Dengan sajian menu aneka cita rasa sambal, ada sambal tomat, sambal kacang, sambal ijo, hingga sambal dengan saus mozarella.

  1. Aneka Ikan Bakar

Ini saingan berat dari menu olahan ayam bakar, sebab sama-sama nikmat dan mantap. Disajikan dengan menu aneka sambal serta sayuran. Menggugah nafsu makan saat dihidangkan, ketika berbuka puasa. Menu tentunya juga beragam seperti  lele, bandeng, mujair, kembung, gurame dan ikan mas.

Tertarik mencoba menjalankan salah satu atau bahkan semua ide bisnis kuliner berbuka puasa Ramadhan di atas? Jangan cemas dan khawatir. Sebab pilihan menu-menu tersebut, tetap jadi favorit orang berbuka puasa kok! Jadi silahkan pilih, semoga sukses bisnis kuliner Anda di bulan penuh berkah tersebut.

Comments are closed.